Soal Organisasi Kehidupan Kelas VII Semester Genap
Soal Organisasi Kehidupan Kelas VII - Di bawah ini akan adalah soal-soal sebagai sarana latihan terkait dengan materi organisasi kehidupan. Silahkan dikerjakan !
Soal Nomor 1
Dibawah ini, pernyataan yang benar mengenai sel adalah ….
A. sel adalah makhluk hidup
B. sel tidak dimiliki tumbuhan
C. sel merupakan bagian terkecil dari makhluk hidup maupun tak hidup
D. sel adalah unit terkecil dari makhluk hidup
Soal Nomor 2
Urutan tingkatan organisasi kehidupan dibawah ini yang benar adalah ….
A. sel – jaringan – organ – sistem organ – organisme
B. organisme – sel – jaringan – sistem organ – organ
C. organ – sistem organ – organisme – sel jaringan
D. jaringan – sel – organ – sistem organ – organisme
Soal Nomor 3
Ilmuan yang menemukan istilah sel karena menemukan ruang-ruang kosong pada sayatan gabus Quercus suber adalah . . . .
A. Schleiden
B. Max Schultze
C. Robert Hooke
D. Hugo Von Mohl
Soal Nomor 4
Cermatilah organisme-organisme berikut!
1) Paramecium
2) Amoeba
3) Hydra
4) Euglena
5) Spirogya
Organisme uniseluler ditunjukan oleh nomor ......
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 2), 3), dan 4)
D. 2), 3), dan 5)
Soal Nomor 5
Bagian sel yang dimiliki oleh sel tumbuhan dan sel hewan adalah . . . .
A. plastida
B. kloroplas
C. membran sel
D. dinding sel
Soal Nomor 6
Sel tumbuhan dan sel hewan memiliki perbedaan walaupun secara umum organelnya sama. Perbedaannya antara lain ….
A. sel tumbuhan memiliki kloroplas, sel hewan tidak
B. sel tumbuhan tidak memiliki kloroplas, sel hewan punya
C. sel hewan mengandung selulosa, sel tumbuhan tidak
D. sel hewan tidak memiliki sel membrane inti, sel tumbuhan punya
Soal Nomor 7
Pada inti sel makhluk hidup terdapat ....
A. pigmen
B. materi genetik
C. kromosom dan lisosom
D. organel
Soal Nomor 8
Sel tumbuhan lebih kuat dan lebih kaku dibanding sel hewan karena sel tumbuhan memiliki .…
A. dinding sel
B. membran sel
C. seludang protein
D. kapsid
Soal Nomor 9
Perhatikan pernyataan berikut !
1) Sel dilindungi oleh dinding sel
2) Sel tidak dilindungi oleh dinding sel
3) Memiliki plastid (berisi kloroplas)
4) Memiliki lisosom
5) Vakuola berukuran besar
6) Vakuola berukuran kecil
Ciri-ciri sel tumbuhan terdapat pada nomor :
A. 1, 3, 5
B. 1, 3, 6
C. 2, 3, 5
D. 2, 4, 6
Soal Nomor 10
Organel yang fungsinya untuk pernapasan sel adalah ….
A. lisosom
B. mitokondria
C. badan golgi
D. kloroplas
Soal Nomor 11
Membran sel dapat mengatur masuk dan keluarnya zat sehingga ada zat yang mudah dan ada yang sulit masuk keluar sel. Berarti membran ini bersifat ….
A. selektif permeabel
B. semipermeabel
C. selektif semipermeabel
D. permeabel
Soal Nomor 12
Organel-organel sel terdapat di dalam suatu cairan sel yang disebut …
A. Nukleoplasma
B. Nucleolus
C. Sitoplasma
D. Sitosol
Soal Nomor 13
Organel sel dan fungsinya yang tepat adalah ....
A. Nukleus : Mensintesis protein
B. Dinding sel : Menguatkan sel
C. Mitokondria : Sekresi protein
D. Ribosom ; Respirasi sel
Soal Nomor 14
Seluruh kegiatan dalam sel dikendalikan oleh.......
A. Mitokondria
B. Nukleus
C. Sitoplasma
D. Badan Golgi
Soal Nomor 15
Materi genetik (pembawa sifat keturunan) yang terdapat di dalam nukleus adalah ….
A. Vakuola
B. Kromosom
C. Lisosom
D. Plastid
Soal Nomor 16
Sel darah merah berfungsi untuk . . . .
A. proses pembekuan darah
B. mengeluarkan CO2 dari dalam tubuh
C. mengangkut oksigen keseluruh tubuh
D. melawan kuman penyakit yang masuk kedalam tubuh
Soal Nomor 17
Organel dan bahan-bahan kimia organik pada sel terdapat pada bagian ….
A. inti
B. membran plasma
C. sitoplasma
D. membran inti
Soal Nomor 18
Sekumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama disebut …
A. Sel
B. Jaringan
C. Organ
D. Sistem organ
Soal Nomor 19
Berikut ini adalah contoh jaringan ....
A. Daun, batang, palisade
B. Epidermis, xylem, floem
C. Tangan, kaki, otot lurik
D. Endodermis, epitel, jantung
Soal Nomor 20
Berikut ini adalah jaringan yang terdapat pada hewan vertebrata, kecuali ….
A. Jaringan epitel
B. Jaringan ikat
C. Jaringan otot
D. Jaringan palisade
Demikian 20 Soal Organisasi Kehidupan Kelas VII Semester Genap semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Soal Organisasi Kehidupan Kelas VII Semester Genap "