Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sistem Reproduksi pada Manusia dan Contoh Soal Sistem Reproduksi Kelas IX

Sistem Reproduksi pada Manusia dan Contoh Soal Sistem Reproduksi - Apa kabar para siswa? pada kesempatan kali ini kita akan mengenal tentang sistem reproduksi pada manusia ya. Yang akan kita bahas adalah mengenai sistem reproduksi pada pria dan juga wanita, serta beberapa penyakit yang menyertainya. Simak ya. 

Sistem Reproduksi pada Manusia dan Contoh Soal Sistem Reproduksi Kelas IX

Sistem Reproduksi Pria

Penyusun sistem reproduksi pria antara lain : 

Testis

     Testis merupakan bagian alat kelamin yang berfungsi menghasilkan sperma dan hormon testosteron. Di dalam testis terdapat beberapa bagian sebagai berikut.

1) Tubulus seminiferus : saluran berkelok-kelok tempat pembentukan sperma (terjadi spermatogenesis).

2) Sel leydig (sel intestisial) : berfungsi menghasilkan hormon testosteron.

3) Tunica albicans : lapisan pembungkus testis, berupa lapisan fibrosa.

4) Sel sertoli : berfungsi untuk menyediakan makanan bagi sperma.

Skrotum

      Merupakan sebuah kantung yang berfungsi untuk menjaga agar suhu testis di bawah suhu tubuh atau tidak jauh di bawah suhu tubuh. Ketika udara di luar skrotum rendah, skrotum akan mendekat pada tubuh (mengerut) supaya testis mendapat suhu lebih tinggi. Sebaliknya, jika suhu normal, skrotum akan menjauhi tubuh supaya suhu testis tidak terlalu tinggi. Hal ini disebabkan karena spermatogenesis tidak berlangsung baik pada suhu tubuh normal manusia ( ).

Vas deferens

      Berfungsi menyalurkan sperma menuju uretra (saluran air seni yang juga sebagai saluran ejakulasi sperma). Di bagian ujungnya terdapat ampula, yang merupakan pelebaran saluran ini, fungsinya sebagai muara dari kantong semen (vesica seminalis).

Epididimis

     Sebuah saluran berkelok-kelok yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan dan pematangan sperma.

Uretra

Uretra merupakan saluran sperma. Uretra berfungsi membawa sperma ke luar tubuh.

Tubulus recti

Tempat bermuaranya saluran dari tubulus seminiferus.

Penis

Penis merupakan alat kopulasi. Kopulasi merupakan peristiwa masuknya penis ke dalam vagina untuk melakukan reproduksi (menyalurkan sel sperma).

Kelenjar tambahan

Kantung semen (vesica seminalis): kantung penampung semen (pemberi nutrisi bagi sperma).

Kelenjar prostat: menghasilkan cairan berwarna putih susu yang bersifat basa (cairan ini berfungsi untuk melindungi sperma dari suasana asam yang membahayakan sperma saat berada di dalam vagina sehingga sperma dapat bergerak aktif.

Kelenjar Cowper (Bolbouretra) berfungsi menghasilkan cairan pelicin (lendir) dan menambah cairan semen.

Sistem Reproduksi Wanita

Sistem reproduksi wanita disusun oleh : 

Vulva

Vulva merupakan daerah yang menyelubungi vagina. Vulva terdiri atas mons pubis, labia, klitoris, daerah ujung luar vagina, dan saluran kemih. Mons pubis adalah gundukan jaringan lemak yang terdapat di bagian bawah perut.  Labia adalah lipatan berbentuk seperti bibir yang terletak di dasar mons pubis. Labia terdiri dari dua bibir, yaitu bibir luar dan bibir dalam. Bibir luar disebut labium mayora, merupakan bibir yang tebal dan besar. Sedangkan bibir dalam disebut labium minora, merupakan bibir tipis yang menjaga jalan masuk ke vagina.

Vagina

Vagina adalah saluran yang elastis, panjangnya sekitar 8-10 cm, dan berakhir pada rahim. Vagina dilalui darah pada saat menstruasi dan merupakan jalan lahir. Karena terbentuk dari otot, vagina bisa melebar dan menyempit. Kemampuan ini sangat hebat, terbukti pada saat melahirkan vagina bisa melebar seukuran bayi yang melewatinya.

Serviks

Serviks disebut juga dengan mulut rahim. Serviks ada pada bagian terdepan dari rahim dan menonjol ke dalam vagina, sehingga berhubungan dengan bagian vagina. Serviks memproduksi cairan berlendir.

Rahim

Rahim disebut juga uterus. Alat ini memiliki peranan yang besar dalam reproduksi wanita. Rahim berperan besar saat menstruasi hingga melahirkan. Rahim berfungsi sebagai tempat untuk perkembangan embrio menjadi janin. Dinding rahim memiliki banyak pembuluh darah sehingga dindingnya menebal ketika terjadi pertumbuhan janin. Rahim terdiri atas 3 lapisan, yaitu:

  • Lapisan parametrium, merupakan lapisan paling luar dan yang berhubungan dengan rongga perut.
  • Lapisan miometrium merupakan lapisan yang berfungsi mendorong bayi keluar pada proses persalinan (kontraksi).
  • Lapisan endometrium merupakan lapisan dalam rahim tempat menempelnya sel telur yang sudah dibuahi. Lapisan ini terdiri atas lapisan kelenjar yang berisi pembuluh darah.

Ovarium

Ovarium menghasilkan ovum. Ovarium disebut juga dengan indung telur. Letak ovarium di sebelah kiri dan kanan rongga perut bagian bawah. Ovarium berhasil memproduksi sel telur jika wanita telah dewasa dan mengalami siklus menstruasi. Setelah sel telur masak, akan terjadi ovulasi yaitu pelepasan sel telur dari ovarium. Ovulasi terjadi setiap 28 hari. Sel telur disebut juga dengan ovum.

Tuba fallopi

Tuba fallopi disebut juga dengan saluran telur. Saluran telur adalah sepasang saluran yang berada pada kanan dan kiri rahim sepanjang +10 cm. Saluran ini menghubungkan rahim dengan ovarium melalui fimbria.

 Penyakit Pada Kelamin

  1. Sifilis / Raja Singa; disebabkan oleh infeksi bakteri Treponema pallidum. Gejalanya adalah munculnya luka yang tidak nyeri dari penis, bibir kemaluan, atau leher rahim.
  2. Gonore: disebabkan oleh infeksi Neisseria gonorrhoeae. Gejalanya adalah sakit dan mengeluarkan nanah dan lendir bewarna hijau dan berbau tidak sedap.
  3. Trikomoniasis; disebabkan oleh infeksi bakteri Trichomonas vaginalis. Gejalanya adalah nyeri saat kencing, vulva bengkak, kemerahan, dan gatal
  4. Klamidia: disebabkan oleh infeksi bakteri Chlamydia trachomatis. Gejalanya pada pria yaitu rasa sakit nyeri saat buang air kecil. Gejala pada wanita yaitu timbul rasa nyeri di panggul.
  5. AIDS; disebabkan oleh virus HIV. Virus ini menyerang sel darah putih tertentu, dimana sel darah putih berfungsi sebagai sistem kekebalan tubuh

Latihan Soal Sistem Reproduksi pada Manusia 

1. Berikut ini saluran reproduksi pada pria secara urut adalah ….
 
A. Testis, vas deferens, epididimis, uretra, dan penis
B. Testis, epididimis, vas deferens, uretra, dan penis
C. Testis, uretra, vas deferens, epididimis, dan penis
D. Testis, epididimis, uretra, vas deferens, dan penis
 
2. Fungsi dari testis pada alat reproduksi pria adalah ….
 
A. Penghasil sperma
B. Saluran sperma
C. Penghasil ovum
D. Alat kopulasi
 
3. Uretra yang terdapat di dalam penis berfungsi untuk ….
A. Penghasil sperma dan hormon
B. Penghasil sperma dan urine
C. Saluran sperma dan urine
D. Saluran sperma dari testis ke kantong sperma

4. Organ reproduksi pria yang berfungsi dalam mematangkan sperma adalah ….
 
A. Epididimis
B. Skrotum
C. Vas deferens
D. Testis
 
5. Peristiwa pelepasan sel telur dari ovarium disebut ….
 
A. Fertilisasi
B. Ovulasi
C. Kontraksi
D. Relaksasi
 
6. Pernyataan berikut ini yang benar adalah ….
 
A. Jika ovum masak, maka dinding rahim menipis
B. Jika terjadi menstruasi, maka dinding rahim menebal
C. Jika dinding rahim menipis, maka terjadi ovulasi
D. Jika ovum masak, maka dinding rahim menebal
 

7. Perhatikan gambar berikut!
                

Oviduk dan uterus secara berturut-turut ditunjukkan oleh nomor.....
 
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 1 dan 4
D. 3 dan 4
 

8. Perhatikan gambar berikut!



                
Proses fertilisasi terjadi pada nomor ….
 
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
 

9. Hasil akhir dari proses oogenesis adalah ….
 
A. 1 ootid dan 2 badan polar
B. 1 ootid dan 3 badan polar

C. 1 spermatosit primer dan 2 badan polar
D. 1 spermatosit primer dan 3 badan polar
 

10. Pada proses pertumbuhan dan perkembangan sperma, sel haploid dimulai pada tahapan ….
 
A. Sprematogonium
B. Sprematosit primer
C. Spermatosit sekunder
D. Spermatid
 

11. Masa pubertas pada remaja ditandai dengan dihasilkan dan dikeluarkannya ….
A. Testosteron oleh testis dan estrogen oleh ovarium
B. Sperma oleh remaja pria dan sel telur oleh remaja wanita
C. Testosteron dan FSH
D. FSH dan LH

12. Remaja laki-laki yang telah mengalami pubertas akan mengalami perubahan suara dan bentuk tubuh. Perubahan ini dipengaruhi oleh hormon ….
 
A. Testoteron
B. Progesteron
C. Adrenalin
D. Tiroksin
 
13. Berikut ini yang bukan merupakan ciri pubertas pada remaja putri adalah ….
 
A. Suara menjadi lembut
B. Kulit menjadi halus
C. Tumbuhnya jakun
D. Mengalami menstruasi
 
14. Hormon yang aktif paling awal pada proses menstruasi  seorang wanita dewasa adalah ….
 
A. Estrogen
B. Progesteron
C. LH
D. FSH
 
15. Penghubung antara ibu dengan embrio disebut ….
 
A. Plasenta
B. Ketuban
C. Amnion
D. Khorion
 
16. Fungsi dari amnion adalah ….

A. Melindungi ibu dan janin
B. Pertukaran zat antara ibu dan janin
C. Melindungi embrio dari benturan
D. Memberi makanan dan oksigen pada embrio

17. Bayi kembar yang dilahirkan dari pembelahan satu zigot menjadi dua yang terus tumbuh menjadi individu disebut kembar ….
 
A. Identik
B. Tidak identik
C. Fraternal
D. Nonfraternal
 
18. Di bawah ini penyakit yang dapat mengakibatkan menurunnya sistem kekebalan tubuh seseorang adalah ….
 
A. Herpes
B. AIDS
C. Gonore
D. Sifilis
 
19. Bakteri yang dapat menyebabkan penyakit sifilis adalah ….
 
A. Neisseria gonorrhoeae
B. Trypanosoma gambiense
C. Treponema pallidium
D. Eschericia coli
 
20. Pernyataan berikut adalah usaha untuk mencegah penularan virus HIV, kecuali ….
A. Menggunakan jarum suntik yang steril dan sekali pakai
B. Memakai peralatan operasi yang steril
C. Memeriksa darah sebelum melakukan transfusi darah
D. Memakai satu jarum suntik secara bergantian

B. Jawablah pertanyaan berikut ini dengan jelas!

  1. Sebutkan organ-organ penyusun sistem reproduksi manusia!
  2. Sebutkan fungsi ovarium dan testis!
  3. Sebutkan penyakit-penyakit pada sistem reproduksi manusia! (minimal 3)
  4. Sebutkan upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mencegah penyakit pada sistem reproduksi manusia! ( minimal 3 )
  5. Apa yang kamu ketahui mengenai penyakit AIDS? Jelakan! Serta bagaimana cara pencegahannya!
Demikian ulasan mengenai Sistem Reproduksi pada Manusia dan Contoh Soal Sistem Reproduksi, semoga bermanfaat untuk kalian. Selamat mempersiapkan PTS ya, sukses selalu!


Posting Komentar untuk "Sistem Reproduksi pada Manusia dan Contoh Soal Sistem Reproduksi Kelas IX"